Kamis, 09 Februari 2012 3 komentar

Probolinggo Site: Tempat Wisata yang Recommended untuk Dikunjungi... (Top 5)

Ceritanya saya ingin sedikit promosi tentang kota Probolinggo, Jawa Timur. Hehe
Meskipun saya bukan wakil Cak dan Ning Jawa Timur yang berkewajiban mempromosikan tempat pariwisata dan bisa dibilang juga tidak lahir di kota Probolinggo namun saya tumbuh di kota ini, jadi sedikit-banyak tahu tentang kota  ini termasuk objek wisata yang recommended untuk di kunjungi.

::: Gunung Bromo:::

Siapa sih yang tidak kenal gunung Bromo? :D.
Gunung yang terkenal dengan kawah serta lautan pasir ini merupakan gunung yang paling terkenal di Jawa Timur dengan kunjungan yang paling ramai setiap tahunnya baik wisatawan domestik maupun manca. Ini saya kutip dari web resmi Probolinggo lo (www.probolinggo.eastjava.com), jadi tidak mengada-ada, hehe.
Keadaan alam gunung Bromo bertautan dengan lembah, ngarai, caldera atau lautan pasir dengan luas sekitar 10 Km. Gunung Bromo juga termasuk dalam satu kawasan Bromo Tengger Semeru National Park, dimana terdapat beberapa obyek wisata yang bisa dikunjungi seperti: Gunung Semeru, Gunung Tengger, Gunung Batok, beberapa danau dan Gunung Bromo sendiri.
Beberapa foto Gunung bromo:



Selain keindahan yang tersimpan di Gunung Bromo, adanya Yadna Kasada atau Upacara Kasodo semakin membuat Gunung Bromo menjadi tujuan destinasi utama setiap tahunnya. Upacara Kasodo digelar setiap tahun pada bulan purnama di bulan Desember atau Januari.

::: Arum Jeram "Songa Rafting" ::: 
Songa rafting adalah lokasi wisata rafting di Jawa Timur yang paling ramai di kunjungi, mungkin karena selain medan yang cukup menantang dengan pemandangan yang indah, sungai ini merupakan lokasi arung jeram terpanjang se Indonesia.
Jalur sungai yang bisa diarungi berjarak 29 km. Sungai Pekalen memiliki lebar sungai rata-rata 5-20 meter dengan tingkat kesulitan (grade atau class) 2 hingga 3+ dan kedalaman air kurang lebih 1-3 meter. Jarak pengarungan dari start hingga finish untuk jalur Sungai Pekalen Bawah sepanjang 9 km, dan 12 kilometer untuk jalur Sungai Pekalen Atas dengan jumlah jeram masing-masing sekitar 50 buah. Di lokasi ini, tersedia juga guide berpengalaman bagi pengunjung yang belum pernah melakukan rafting sebelumnya. tertarik? :D


::: Wisata Air Terjun Madakaripura :::
Obyek wisata yang satu ini terletak di kawasan Tengger. Persisnya di Desa Sapih, Kecamatan Lumbang, Kabupaten Probolinggo. Tempat ini menyerupai ceruk yang dikelilingi bukit yang meneteskan air pada seluruh tebingnya seperti layaknya hujan yang turun. Kondisi lembah panjang yang dingin, disambut gerimis dan kabut dingin khas pegunungan Tengger membuat feel nature-nya benar-benar dapet.



Di balik Air Terjun Madakaripura terdapat sebuah gua, dan untuk masuk ke sana harus terlebih dahulu melewati kolam air yang ada tepat di bawah Air Terjun Madakaripura.
Konon katanya, tempat ini pernah menjadi persinggahan Patih Gajah Mada, atau Mahapatih Kerajaan Majapahit, yang terkenal dengan Sumpah Palapa-nya itu.

:::Ranu Segaran dan Ranu Agung:::
Ranu Segaran atau danau Segaran, adalah danau yang terletak di desa Segaran, kecamatan Tiris, sekitar 30 menit dari pusat kota Probolinggo. Untuk mencapai Ranu Segaran harus melewati Portal dan membayar tiket masuk untuk dua objek wisata sekaligus, yakni Ranu Segaran dan Wisata Air Panas.

 

Masih di daerah yang sama, Tiris, Probolinggo. Terdapat Ranu Agung atau danau Agung, yaitu sebuah danau vulkanik yang terbentuk dari gunung berapi Lamongan yang masih aktif.
Dengan ketinggian 525 M dari permukaan laut, membuat Ranu Agung tampak asri dikelilingi daerah perbukitan, perkebunan dan areal hutan. Disamping itu, area ini juga dekat dengan beberapa obyek wisata lain disekitarnya seperti: sungai Pekalen untuk wisata arung jeram, Candi Kedaton yang merupakan candi peninggalan kerajaan Majapahit dan Perkebunan Teh Lawang Kedaton.



::: Agrowisata Kebunn Anggur :::
 

Probolinggo terkenal sebagai kota penghasil buah-buahan, khususnya mangga dan anggur. Biasanya pohon mangga dan anggur berbuah mulai pada bulan Mei hingga Oktober. Kebun-kebun tersebut tersebar di daerah Sumberasih dan dringu, Probolinggo.
Di daerah agrowisata kebun anggur, pengunjung kebun -perorangan maupun kelompok- diberi keleluasaan memetik anggur merah sesuai selera. Anggur dibayar sesuai beratnya. Selain anggur merah terdapat beberapa jenis anggur lainnya.



Ok that's all top 5 objek wisata yang patut dikunjungi versi saya . hehe, sebenarnya ada beberapa objek wisata lainnya seperti candi jabung dan kedaton, pantai bentar dengan hiu Tutulanta-nya, Gunung Argopuro, Gili Ketapang, perkebunan teh andung biru, ronggojalu, etc.

Baca Selanjutnya : Bedah Buku Farmakologi

Baca Sebelumnya : - Université de Paris V 'René Descartes' - (Pusatnya Ilmu Farmasi)

3 Response to Probolinggo Site: Tempat Wisata yang Recommended untuk Dikunjungi... (Top 5)

Anonim
2 Maret 2012 pukul 17.19

nyang nulis, udh pernah ngunjungin site2 itu belom??
mau doonk di-guide-in. :D

6 Maret 2012 pukul 09.02

Ih.. kirain siapa? :D
ternyata lu blogger sejati jg mah, lol

9 November 2013 pukul 03.35

Akan lebih membantu jika disertakan alamat lengkapnya, khusus untuk tempat-tempat yang belum benar-benar dikenal umum, seperti kebun anggur.

Posting Komentar

Thank's for your comment :)